Resep Cara Membuat Gudeg Manggar Yogyakarta
Berikut adalah Resep Cara Membuat Gudeg Manggar Yogyakarta
Bahan:
1 kg manggar ( bunga kelapa muda)
1 butir kelapa
Bumbu:
100 gram bawang merah
50 gram bawang putih
30 gram kemiri
2 sdm ketumbar
2 lembar daun salam
2 ruas jari lengkuas (laos) > di memaerkan
¼ kg gula merah> atua sesuai selera
1 bungkus tempe semangit ( tempe yang menuju busuk)
Garam secukupnya.
Cara Memasak:
Kelapa di parut , dan di rebus menjadi santan kental .
Semua bumbu-bumbu daun slam dan lengkuas di ulek sampai halus.
Bumbu halus di tumis dengan sedikit minyak , kemudian masukan santan kental , daun salam dan lengkuas yang sudah di memarkan.
Setelah mendidih, masukan manggar. Teruskan memasak dengan arang kayu bakar selama kurang lebih empat jam. Pertahankan api kecil, agar memasak tidak hangus.
Gudeg di sajkan dengan santan kental dan lauk pauk lain. Seperti: opor ayan, sambel goreng krecek, ( kerupuk kulit ) dan lain-lain.
Tag :
KhasDaerah